Kapan Firewall perlu diaktifkan?

Dalam situasi yang tidak pasti, firewall harus selalu anda aktifkan. Berikut ini beberapa kasus dan saran yang membutuhkan kehadiran firewall :
Modem/ISDN/DSL : PC anda selalu terhubung pada saluran ISDN/DSL, sehingga praktis tanpa proteksi. saran aktifkan selalu firewall anda.
Router : Anda ke internet melalui router yang umumnya memiliki firewall sendiri. Tergantung seberapa jauh anda mempercayai konfigurasinya, anda tidak harus menggunakan firewall XP walaupun tidak ada ruginya jika ia aktif. Saran : Bila tidak yakin, aktifkan firewall.
LAN : Sebaiknya setiap PC dalam jaringan dilengkapi dengan firewall. Ini penting mengingat Blaster, Sasser, dan WORM lainnya selalu datang dari internet. Mereka juga bisa masuk melalui notebook yang kebetulan terkoneksi dan menyerang dari dalam jaringan. Saran : Aktifkan firewall.
Desktop Firewall : Anda menggunakan Zone Alarm atau outpost dan tidak ingin mengganti firewall. Menurut Microsoft hal ini tidak masalah, karena keduanya dapat difungsikan secara paralel. Namun, dua firewall tidak banyak manfaatnya. Lebih baik anda menon aktifkan firewall XP. Untuk itu, klik ganda pada icon firewall pada Control Panel, lalu pilih "Inactive (not recommended)".

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.